PEMERINTAH ADALAH HAMBA ALLAH
Saturday, 20 April 2019
Edit
PEMERINTAH ADALAH HAMBA ALLAH
Pesta demokrasi di tanah air telah selesai dan kita tinggal menunggu perhitungan dari KPU mengenai hasil Pemilu. Tetapi dari perhitungan cepat (quick count) telah dapat disimpulkan bahwa Allah telah menetapkan pemerintah di negar ini. Mengapa? Sebab semua pemerintah berasal dari Allah dan pemerintah ditetapkan oleh Allah.
“Tiap-tiap orang harus takluk kepada pemerintah yang di atasnya, sebab tidak ada pemerintah, yang tidak berasal dari Allah; dan pemerintah-pemerintah yang ada, ditetapkan oleh Allah.” (Roma 13:1)
Saudaraku, pemerintah adalah “hamba Allah” di bumi. Mereka adalah orang-orang yang dipilih untuk bekerja dan memerintah atas hidup Anda sebagai warga negara. Pemerintah adalah “perpanjangan tangan” Allah di bumi saudaraku. Allah memerintah dunia melalui setiap pemerintahan yang ditetapkannya di semua negara. Dunia tidak berjalan secara “autopilot”, tetapi ada Yang Mahakuasa di sorga yang menjalankannya. Ini hal yang harus Anda pahami dengan benar.
“Karena pemerintah adalah hamba Allah untuk kebaikanmu. Tetapi jika engkau berbuat jahat, takutlah akan dia, karena tidak percuma pemerintah menyandang pedang. Pemerintah adalah hamba Allah untuk membalaskan murka Allah atas mereka yang berbuat jahat.” (Roma 13:4)
Tugas pemerintah sebagai hamba Allah di bumi adalah membuat hukum atau undang-undang. Mengapa? Sebab Allah mencintai hukum saudaraku. Hukum mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara dan menjaga semua hal berjalan sesuai aturan. Sebagai warga negara yang baik, Anda harus mentaati segala hukum dan undang-undang yang ditetapkan oleh pemerintah di negara ini.
“Sebab Aku, TUHAN, mencintai hukum, dan membenci perampasan dan kecurangan; Aku akan memberi upahmu dengan tepat, dan akan mengikat perjanjian abadi dengan kamu.” (Yesaya 61:8)
Banyak orang coba melanggar hukum dan saya mengatakan mereka sedang melawan Allah itu sendiri. Mengapa? Sebab Allah menetapkan pemerintah sebagai hamba-Nya dan pemerintah membuat hukum yang dicintai Allah. Ini berarti Anda sedang melawan Allah itu sendiri bukan? Melawan hukum akan mendatangkan hukuman Allah dalam hidup Anda sendiri. Bagaimana cara Allah menghukum Anda? Dengan memakai hukum yang ada di bumi untuk membalaskan murka-Nya kepada Anda. Bisa memahami hal ini saudaraku.
Saudaraku, hasil perhitungan cepat telah menetapkan Bapak Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) dan KH. Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode tahun 2019-2024. Ini adalah ketetapan Allah bagi Indonesia dan mereka diakui sebagai hamba Allah. Tugas Anda adalah mendoakan Bapak Presiden dan Wakil Presiden, serta seluruh jajarannya termasuk, yaitu para Menteri, Panglima TNI dan Kapolri. Mereka adalah hamba-hamba Allah yang ditetapkan untuk memerintah bagi bangsa ini.
Umat yang dikasihi Tuhan, jangan melawan pemerintah yang diakui sebagai hamba Allah di bumi. Ini berarti Anda sedang melawan Allah yang telah menetapkan mereka. Banyak orang diberbagai zaman kehidupan manusia coba melawan pemerintah dan mereka berakhir tragis. Mereka binasa karena penghukuman Allah yang datang dalam hidupnya, melalui hukum yang berlaku di bumi. Ketika Anda melawan pemerintah, itu berarti Anda sedang membangkitkan murka Allah dalam hidup Anda. Apakah Anda ingin melawan Allah Yang Mahakuasa saudaraku.?????
Tuhan Yesus memberkati…