PENGAKUAN KEBERADAAN YESUS




PENGAKUAN KEBERADAAN YESUS

~ Setiap tanggal 25 Desember kita merayakan Natal, hari kelahiran Yesus Kristus.
Tgl 25 Desember dijadikan hari bercuti.

Catatan kaki di kalender ditulis Hari kelahiran Yesus Kristus.
Artinya KELAHIRAN YESUS DIAKUI.

~ Tanggal 30 Maret 2018 kita merayakan hari Jumat Agung.
Tanggal 30 Maret 2018 dijadikan hari libur/bercuti .

Catatan kaki di kalender tertulis hari Wafatnya Yesus Kristus.
KEMATIAN YESUSPUN DIAKUI.

~ tanggal 1 April 2018 hari Paskah.hari dimana Yesus bangkit dari kematian
Hari Paskah tidak ada libur/cuti.
Juga tidak ada catatan kaki.
Artinya : KEBANGKITAN YESUS TIDAK DIAKUI.

Mengapa ?
Karena dengan mengakui kebangkitan Yesus maka mereka mengaku YESUS ADALAH TUHAN YANG SUDAH MATI DAN KEMUDIAN BANGKIT

~ tanggal 10 Mei 2018 peringatan Yesus naik ke Sorga.
Dijadikan hari libur.
Pada kalender ada catatan kaki Kenaikkan Yesus Kristus ke Sorga.
Berarti ada pengakuan bahwa Yesus naik ke Sorga.

Bagaimana mengakui Yesus naik ke Sorga tetapi tidak mengakui Dia bangkit ?
Cara berpikir yang sederhana saja :
Yesus bangkit lebih dulu baru naik ke Sorga bukan ?
Bagaimana ke Sorga kalau tidak bangkit lebih dulu dari kematian ?

Dengan demikian juga diakui bahwa
YESUS YANG SUDAH MATI, KEMUDIAN BANGKIT DAN NAIK KE SORGA.

Ini berarti Sorga adalah rumah Nya.

YESUS BERASAL DARI SORGA, RELA MENJADI MANUSIA UNTUK MATI DISALIB DAN KEMUDIAN BANGKIT KARENA DIA ADALAH ALLAH.

**) BUKTI YESUS BANGKIT

1. KUBUR KOSONG
Ini bisa diberi alasan bahwa mayatnya sudah dipindah / dicuri.

2. KAIN PELUH TERLIPAT RAPI
Ini juga bisa disanggah dengan mengatakan bahwa mayat Yesus dicuri.

Mat 27 : 62 – 66
(62) Keesokan harinya, yaitu sesudah hari persiapan, datanglah imam-imam kepala dan orang-orang Farisi bersama-sama menghadap Pilatus,
(63) dan mereka berkata: "Tuan, kami ingat, bahwa si penyesat itu sewaktu hidup-Nya berkata: Sesudah tiga hari Aku akan bangkit.
(64) Karena itu perintahkanlah untuk menjaga kubur itu sampai hari yang ketiga; jikalau tidak, murid-murid-Nya mungkin datang untuk mencuri Dia, lalu mengatakan kepada rakyat: Ia telah bangkit dari antara orang mati, sehingga penyesatan yang terakhir akan lebih buruk akibatnya dari pada yang pertama."
(65) Kata Pilatus kepada mereka: "Ini penjaga-penjaga bagimu, pergi dan jagalah kubur itu sebaik-baiknya."
(66) Maka pergilah mereka dan dengan bantuan penjaga-penjaga itu mereka memeterai kubur itu dan menjaganya.

3. YESUS BERTEMU MURID-MURIDNYA

Bukti yang tidak dapat disanggah adalah setelah kebangkitanNya, Yesus menampakkan diri kepada murid-muridNya selama 40 hari.
>> Sebelum di salib Yesus makan perjamuan terakhir dengan murid-muridNya.
>> Yesus mati disalib kemudian bangkit.
Yesus kembali datang ke rumah itu untuk menemui murid-muridNya setelah kebangkitanNya.
Ada pncurahan Roh Kudus.

4. YESUS MENEMUI THOMAS

Karena belum bertemu Yesus setelah kebangkitanNya, Thomas tidak percaya Yesus bangkit.
8 hari setelah kebangkitanNya, Yesus datang khusus untuk menemui Thomas.
Memberi bukti bekas tangan dan kaki berlubang juga lambung yang tertusuk.
Untuk satu orangpun (Thomas) Yesus mau datang untuk memberi konfirmasi.

Dari semua bukti ini, sangat jelas bahwa Yesus yang kita sembah memang mati di kayu salib tetapi sudah bangkit pada hari ketiga kemudian naik ke Sorga setelah lebih dulu memberikan Penolong kepada kita yaitu Roh Kudus.

**) BANGGA IKUT TUHAN YESUS

Mengapa bangga ikut Tuhan Yesus ?
1. Maria yang perawan hamil karena pekerjaan Roh Kudus
2. Yusuf, suaminya tidak berhubungan sex dengan Maria selama 9 bulan sampai Yesus lahir AGAR TIDAK MENCEMARI BENIH ROH KUDUS.
3. Di usia 12 tahun Yesus ada di bait Allah.
4. Saat Yesus datang ke dunia dan menginjil di usia 30 – 33,5 tahun.
pengajaranNya memiliki kuasa.
Setiap perkataan Yesus ADA KUASA KEBANGKITAN.

Yesus berkata, IKUT YESUS HARUS BISA MENYANGKAL DIRI DAN PIKUL SALIB.
Pengajaran Yesus pada saat itu Spektakuler.
Kita perlu bangga punya Tuhan yang luar biasa.

Yesus tidak punya salib karena tidak berdosa.
Salib Barabas ( salib kita ) yang dipikulNya.
Kita diturunkan dari salib, dan digantikan oleh Yesus.
Dia yang tidak berdosa jadi berdosa.
2 Kor 5 : 21
Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah.

Tulisan pada kepala salib selalu ditulis tentang penyebab / kesalahan orang itu sehingga disalib.
Pilatus tidak menemukan kesalahan Yesus.
Yesus disalibkan oleh orang Yahudi.
Pada kepala salib ditulis YESUS ORANG NAZARET, RAJA ORANG YAHUDI dalam tiga bahasa yaitu : bahasa Ibrani, bahasa Latin dan bahasa Yunani.

Sampai disalib pun Yesus masih diberi label RAJA DI ATAS SEGALA RAJA.
( ditulis dalam tiga bahasa).
Allah menjadi manusia Yesus.
Manusianya yang disalib, bukan Tuhan. Yesus yang menjadi manusia yang disalib.

Prajurit Roma yang menyalibkan Yesus pun mengakui bahwa YESUS ADALAH ANAK ALLAH.
Mrk 15 : 39
Waktu kepala pasukan yang berdiri berhadapan dengan Dia melihat mati-Nya demikian, berkatalah ia: "Sungguh, orang ini adalah Anak Allah !”

Jenasah Yesus diminta oleh Yusus dari Arimatea yang adalah orang kaya.
Mayat Yesus ditaruh di kuburan para bangsawan.
Sampai matipun, YESUS TETAP RAJA DI ATAS SEGALA RAJA.

Lazarus dibangkitkan oleh Yesus.
Yoh 11 : 43, 44
(43) Dan sesudah berkata demikian, berserulah Ia dengan suara keras: "Lazarus, marilah ke luar !"
(44) Orang yang telah mati itu datang ke luar , kaki dan tangannya masih terikat dengan kain kapan dan mukanya tertutup dengan kain peluh. Kata Yesus kepada mereka: "Bukalah kain-kain itu dan biarkan ia pergi."

Yesus tidak pernah dibangkitkan.
YESUS MEMBANGKITKAN DIRINYA SENDIRI KARENA IA ADALAH TUHAN.


Tuhan Yesus Kristus memberkati kita

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel