IMAN ITU BUKAN HAL SEPELE




IMAN ITU BUKAN HAL SEPELE

Kekristenan adalah hidup oleh iman. Kehidupan dibangun di atas iman. Iman itu ya percaya saja. Orang yang benar-benar percaya dapat dibuktikan dengan tindakannya. "Percaya saja," maka berbuat sesuai imannya. Keselamatan pun oleh iman.

Namun tetap ada saja yang menganggap 'salah' atau 'salah mengerti' tentang hal ini. Kok mudah banget. Urusan keselamatan kok cukup iman saja. Waktu saya tulis 'iman saja', inipun akan jadi perdebatan lagi.

Urusan iman itu bukan 'saja'. Maksudnya bukan hal sepele atau barang mudah.

Itu dapat saya gambarkan dengan komitmen hubungan percaya suami-isteri. Waktu anda mengikat janji dengan pasangan anda untuk menjadi suami-isteri, dasarnya adalah percaya. Meskipun telah kenal sebelumnya, namun banyak hal yang sesungguhnya belum diketahui. Setelah menjalani rumah tangga, dan sudah tidak percaya lagi, orang akan berpisah jalan. Betapa sedihnya orang tua yang telah mempercayakan anak mereka untuk menikah dengan anak orang lain, bila akhirnya harus berpisah.

Waktu anda bekerja, tentu akan mencari perusahaan yang dapat dipercaya, yaitu yang janji-janjinya benar-benar dipenuhi, tentang gaji, fasilitas dan jenjang karier. Waktu tidak ditepati, maka anda sebagai pegawai akan mengakhiri hubungan kerja ini dengan pengunduran diri. Sebaliknya bila pegawai tidak dapat dipercaya, akan ada pemutusan hubungan kerja. Atau kasus lain seperti kerjasama bisnis. Tentu atas dasar percaya. Waktu tidak saling percaya, bisa saling gugat di pengadilan.

Dan ada satu contoh yang cukup unik. Orang yang percaya dalam Tuhan Yesus Kristus, memiliki kuasa lebih dari kuasa kegelapan (maksud saya, hantu). Untuk hal satu ini, banyak sekali dinamikanya. Dalam suasana gelap, tidak semua orang bisa tetap berani. Atau waktu ada gangguan dr dunia gaib, tak jarang yang mencoba lari atau mencari pertolongan. Padahal, sudah dijanjikan tidak ada kuasa apapun yang bisa menjamah / mengganggu. Tapi, tetap saja beberapa orang menjadi ketakutan nggak jelas. Seperti salah satu artis yang sedang santer beritanya di media, dia ketakutan sama roh jahat.

Jadi, iman itu bukan perkara sepele, tapi segalanya. Dan bahwa Tuhan Yesus Juruselamat.

Percaya saja!

0 Response to "IMAN ITU BUKAN HAL SEPELE"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel